SUHU DAN KALOR

Untuk Siswa SMP Sederajat Kelas VII


Tujuan Pembelajaran
  • Siswa dapat mengingat proses termoregulasi pada makhluk hidup
  1. Jika menemukan kata Gambar, klik kata tersebut untuk langsung mengarahkan ke gambar yang dimaksud.
  2. Setelah menjawab Pertanyaan 25, kemudian klik tombol "Cek Jawaban". Disamping soal akan tampil keterangan jawaban benar atau salah.
  3. Klik tombol "Coba Lagi" untuk mengulang jawaban pada Pertanyaan 25.

Makhluk hidup mempunyai kemampuan adaptasi terhadap perubahan suhu lingkungan. Hal ini berfungsi untuk menjaga tubuh tetap stabil jika terjadi perubahan suhu. Misalnya domba memiliki bulu untuk mencegah kehilangan panas tubuhnya (Gambar. 53).

Adaptasi yang dimiliki oleh pinguin yaitu dengan memiliki lapisan lemak yang sangat tebal di bawah kulitnya. Hal itu bertujuan untuk membuat panas dari dalam tubuh yang berfungsi untuk menjaga suhu tubuh saat cuaca dingin yang ekstrem.

Selain hewan, manusia juga melakukan adaptasi dengan menggunakan pakaian tebal untuk menghangatkan tubuh saat cuaca dingin.

Untuk lebih memahami pembahasan tersebut, jawablah Pertanyaan 25 berikut ini.

Pertanyaan 25


Berikut ini terdapat beberapa bentuk-bentuk adaptasi makhluk hidup.
Adaptasi A : "Ia hidup di wilayah Australia yang panas. Di sana, untuk memperoleh air sangat sulit. Ia menggunakan duri di tubuhnya untuk menyerap air. Air yang terserap oleh duri akan dialirkan ke mulut."
Adaptasi B : "Saat kekeringan melanda, ia akan mengubur dirinya di dalam tanah sampai musim hujan datang, meskipun musim hujan baru datang berbulan-bulan bahkan bertahun-tahun lagi. Selama di dalam tanah, ia akan mengubah lapisan kulit luarnya menjadi kepompong dan melakukan estivasi (keadaan yang mirip dengan hibernasi)."
Adaptasi C : "Saat kepanasan, ia tidak bisa mengeluarkan keringat, karena mereka tidak memiliki kelenjar keringat. Namun, mereka punya pembuluh darah khusus di lengan bawahnya. Saat kepanasan, ia akan menjilat bagian tersebut dengan ludahnya."


Berdasarkan bentuk-bentuk adaptasi di atas, jawablah pertanyaan berikut ini!

  1. Tentukan bentuk adaptasi yang sesuai untuk hewan yang terdapat pada Gambar 54!
  2. a. adaptasi A
    b. adaptasi B
    c. adaptasi C
  3. Tentukan bentuk adaptasi yang sesuai untuk hewan yang terdapat pada Gambar 55!
  4. a. adaptasi A
    b. adaptasi B
    c. adaptasi C
  5. Tentukan bentuk adaptasi yang sesuai untuk hewan yang terdapat pada Gambar 56!
  6. a. adaptasi A
    b. adaptasi B
    c. adaptasi C

-->