SUHU DAN KALOR

Untuk Siswa SMP Sederajat Kelas VII


Tujuan Pembelajaran
  • Peserta didik dapat mengidentifikasi percobaan terhadap alat ukur suhu
  1. Jika menemukan kata Gambar atau Video, klik kata tersebut untuk langsung mengarahkan ke gambar yang dimaksud.
  2. Setelah menjawab Pertanyaan 2, kemudian klik tombol "Cek Jawaban". Disamping soal akan tampil keterangan jawaban benar atau salah.
  3. Klik tombol "Coba Lagi" untuk mengulang jawaban pada Pertanyaan 2.

Jika berada di daerah pegunungan seperti yang ditunjukkan pada Gambar 4, orang-orang yang terbiasa tinggal di daerah perkotaan dengan suhu yang panas akan merasakan suhu yang cukup dingin bahkan sampai menggigil.

Sedangkan, bagi mereka yang terbiasa tinggal di daerah pegunungan tersebut, tidak akan merasakan dingin yang berlebih.

Hal ini disebabkan, manusia memiliki indra perasa yang bersifat relatif untuk merasakan tinggi rendah suhu lingkungan ataupun benda yang dipengaruhi oleh suhu tubuhnya.

Untuk membuktikan hal tersebut, simaklah Video 1 berikut ini.

Pertanyaan 2

Jawablah pertanyaan berikut ini berdasarkan praktikum yang telah dilakukan!

  1. Apa yang dirasakan ketika tangan kanan dicelupkan ke dalam ember A?
  2. a. panas
    b. dingin
    c. hangat
    d. sejuk
  3. Apa yang dirasakan ketika tangan kiri dicelupkan ke dalam ember C?
  4. a. panas
    b. dingin
    c. hangat
    d. sejuk
  5. Apa yang dirasakan ketika tangan kanan dicelupkan ke dalam ember B?
  6. a. panas
    b. dingin
    c. hangat
    d. sejuk
  7. Apa yang dirasakan ketika tangan kiri dicelupkan ke dalam ember B?
  8. a. panas
    b. dingin
    c. hangat
    d. sejuk

Ada berbagai jenis termometer yang bisa kita temukan, misalnya termometer klinis yang biasa digunakan oleh dokter (Gambar 5) dan termometer laboratorium.

Untuk keperluan pembelajaran IPA, termometer yang digunakan adalah termometer laboratorium (Gambar 6).

Gambar 4. Daerah pegunungan

Video 1. Mengukur suhu benda dengan indra peraba